Banda Aceh : 28 /10/ 2024 : Program studi Pendidikan Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN ar-Raniry Banda Aceh merupakan salah satu program studi yang melaksanakan tridarma perguruan Tinggi, kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dilakukan oleh dosen dan mahasiswa , baik dilakukan di dalam mapaun di luar kampus. Seluruh kegiatan akademik tersebut tentunya harus terdokumentasi dan tercatat dengan baik. Program studi pendidikan biologi sebagai pelaksana administrasi di unit kampus bertanggung jawab dalam menginventaris dari seluruh kegiatan dosen dan mahasiswa pada setiap semesternya. Dokumen kegiatan tersebut akan di audit dan evaluasi oleh LPM dan GJM melalui asesment pada setiap kegiatan dan program yang telah dilakukan. Kegiatan Audit tersebut dilakukan setiap tahunnya yang bertujuan untuk evaluasi dan menjaga mutu akademik.
Dalam kegiatan AMI tahun 2024 ini, Gugus Penjamin Mutu Fakultas (GJM) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry sebagai perpanjangan tangan dari Lembaga Penjamin mutu (LPM) UIN Ar-Raniry Banda Aceh mengutus Asesor Internal Dr. Hayati, M.Ag dan Raihan Islamadina, M.T untuk menilai dokumen dan kegiatan yang sudah dilakukan Oleh program studi pendidikan bIologi dalam kurun waktu tahun 2024 ini. Hasil audit yang dinilai oleh kedua Auditor tersebut mendapatkan hasil yang positif serta sudah baik dan sudah banyak kegiatan yang sudah dilakukan, namun ada beberapa hal perlu menjadi perhatian. Dalam auditnya, asesor menemukan beberapa hal yang perlu menjadi catatan penting, mengingat program studi direncanakan akan melakukan kegiatan akreditasi internasional pada 2025, salah satunya kegiatan bertaraf internasional perlu di tingkatkan dan perlu perhatian khusus. Ketua auditor AMI menyampaikan “pada kegiatan pendidikan bertaraf internasional perlu di perbanyak, mengingat akan dilakukan proses akreditasi Internasional”
Dalam sambutannya ketua program studi Mulyadi, M.Pd menyampaikan terimakasih banyak kepada para asesor yang sudah menilai dan memberi masukan terhadap perbaikan dan evaluasi kegiatan yang sudah dilakukan, fokus kegiatan kedepan tentunya yang bisa menunjang untuk kegiatan akreditasi Internasional “ kami menyampaikan terimakasih kepada kedua auditor yang telah memberi masukan dalam proses AMI ini, ini merupakan AMI kedua pasca Prodi PBL memperoleh akreditasi Unggul dari LAMDIK. AMI tahun 2024 ini juga langkah awal dalam memperdsiapak Prodi PBL menuju akreditasi internasional, jadi semua kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi harus berorientasi internasional” papar kaprodi PBL.
Dekan FTK UIN Ar-Raniry Prof. Safrul Muluk, S. Ag., M.A, M. Ed., Ph.Dsecara terpisah dalam kegiatan pembukaan AMI di FTK mengatakan bahwa pelaksanaan AMI di FTK bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan layanan pendidikan Program Studi yang meliputi pemenuhan dokumen-dokumen terkait dengan proses pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian di FTK UIN Ar-Raniry. Selain itu, kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) sebagai moment mempersiapkan Program Studi di FTK mendapatkan peringkat Unggul.
Audit Mutu Internal (AMI) merupakan upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat di UIN Ar-Raniry Banda Aceh. Pelaksanaan AMI ini merupakan kegiatan rutinitas setiap tahunnya untuk meningkatkan kinerja serta meninjau tingkat kesesuaian dan efektifitas dari penerapan sistem manajemen mutu yang telah ditetapkan pada Program Studi di UIN Ar-Raniry.